Kapolres Barsel : Bersama Jaga Kamtibmas Sukseskan Acara Pawai Gema Takbir Idul Adha 1446 Hijriah Nanti Malam.

0
Screenshot_2025-06-07-17-38-55-38_6012fa4d4ddec268fc5c7112cbb265e7
Bagikan ke :

NEWSBIN-ONLINE86.COM, Buntok – Kapolres Barito Selatan AKBP. Jecson.R.Hutapea, S.I.K.,MH. Memberikan himbauan untuk bersama menjaga ketertiban dan keamanan (Kamtibmas) guna mensukseskan kegiatan pawai gema takbir idul adha 1446 H nanti malam. Newsbin ,pada Sabtu, 7 Juni 2025.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres usai penyembelihan qurban bersama para PJU dan Anggotanya di asrama Polres Barsel di jalan Kaladan Buntok.

“Kami mengimbau pada masyarakat agar bersama kita menjaga Kamtibmas pada kegiatan pawai gema takbir nanti malam, ini semua kita lakukan guna suksesnya kegiatan tersebut”, ucap Kapolres.

Selain itu, tuturnya lebih lanjut, jangan membuat hal-hal yang merugikan orang lain seperti bermain petasan, meminum minuman keras dan jangan kebut-kebutan serta memakai kenalpot brong.

“Demi kelancaran dan suksesnya acara pawai, tolong jangan berbuat hal yang merugikan orang lain. Kami dari Polres Barsel akan mengawal jalanya acara ini sampai akhir, dan seluruh personel kami dilapangan siaga sesuai floating diberikan”, ungkap Perwira berpangkat melati dua dipundak itu.

Diakhir orang nomor satu dijajaran Polres Basel itu, tak lupa memberikan edukasi agar sebelum meninggalkan rumah untuk nonton acara pawai nanti malam, agar memeriksa terlebih dahulu setiap sisi rumah guna memastikan barang sudah aman dan rumah sudah dalam keadaan terkunci saat ditinggalkan. (Herman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *